Friday, September 27, 2024

KEPUNGAN MULUDAN DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI LAHIR NBI MUHAMMAD SAW DI KAMPUNG BALAK

 KEPUNGAN  MULUDAN

KAMPUNG BALAK

TAHUN 2024



"KEPUNGAN MULUDAN" merupakan kegiatan rutin tiap Tahun di Bulan Mulud yang dilaksanakan oleh  masyarakat padukuhan balak yang bertempat di Rumah Dukuh Balak pada Bulan Mulud yang dipimpin oleh Rois Kampung, kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan rutin untuk nguri nguri budaya islam jawa di kampung Balak, masyarakat membawa ubo rampe berupa makanan seperti lauk, sayur, nasi dan kerupuk atau krecek, kegaiatan ini diawali dengan sambutan Dukuh, dilanjutkan Doa bersama dengan makanan makanan yang dibawa dibuka dalam niatan semoga doa kebaikan tersebut terserap di dalam makanan yang dibaa, setelah selesai berdoa kemudian masyarakat melakukan menyedekahkan sebagian makanan yang dibawa kepada Dukuh, sebagian lain dibawa pulang untuk dimakan atau dinikmati dengan keluarga di rumah.


KAMPUNG BALAK MENDAPATKAN BANTUAN BEDAH RUMAH RTLH DARI PEMKAB KULON PROGO TAHUN 2024

 BANTUAN BEDAH RUMAH




    Peletakan batu pertama pada program bantuan Bedah Rumah, Alhamduillah di Tahun ini 2024 Padukuhan Balak mendapatkan 2 penerima Bantuan Bedah Rumah dari Pemerintah Kabupaten Kulon Progo, dengan penerima yaitu :

1. Bapak Amat Sakri RT 74 RW 35

Ibu Sukarmi RT 73 RW 35


Semoga membawa manfaat dan Kenyamanan bagi penerima dan keluarga, Aamiin


PENGABDIAN MASYARAKAT KAMPUNG BALAK DARI BEM KMFT UGM DALAM PROGRAM MENGABDI DESA TAHUN 2024

 MITRA BEM KMFT UGM YOGYAKARTA

MENGABDI DESA

SEPTEMBER  TAHUN 2024







Pengabdian Masyarakat dari BEM KMFT UGM Yogyakarta di Padukuhan Balak Tahun ini berfokus pada Bidang Pertanian, dengan menitikberatkan pada media tanam tanah dan hidroponik, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan tahun kemarin 2023.



Tuesday, September 24, 2024

LAPORAN LAS PADUKUHAN BALAK BULAN AGUSTUS 2024

 LAPORAN KAS 

PADUKUHAN BALAK BULAN AGUSTUS

TAHUN 2024



Dilaporkan oleh LKMD dan JW semoga bermanfaat, Aamiin